oleh

Halal Bihalal PSHW-TM Persiapan Pelaksanaan Suro Agung

  md-6 PB | Madiun – Dalam rangka Suro Agung Persaudaraan Setia Hati Winongo Tunas Muda  melaksanakan  rapat koordinasi pengaman persiapan pelaksanaan suro Agung dan halalbihalal PSHW-TM tanggal 16 Oktober 2016 bertempat Padepokan PSHW jl. Doho No.123 Kecamatan Manguhnarjo Kota Madiun .
Hadir dalam acara rapat tersebut Dandim 0803/Madiun Letkol Inf Rachman, S.Sos, Kapolres Madiun Kota AKBP Susatyo Purnomo Condro, SH, SIK, M.Si, Perwakilan Kapolres Ngawi, Madiun Magetan, Ponorogo, Pacitan, Ketua Umum PSHW-TM H.R. Agus Wiyono Santoso,S.Sos. beserta pengurus pusat, Ketua Cabang PSHW-TM Madiun, Ngawi, Magetan, Ponorogo,  Ketua Cabang dan Ketua ranting PSHW-TM wilayah Kota/Kab. Madiun dan Korlap se-Karisedenan Madiun. md-4Sambutan ketua umum PSHW-TM H.R. Agus Wiyono Santoso,S.Sos menyampaikan jangan terpancing dengan situasi dan kondisi saat kita melaksanakan halalbihalal, mari kita laksanakan suroan Agung PSHW-TM dengan menjaga kamtibmas dalam perjalanan mulai berangkat dan sampai dengan kembali ke wilayah masing-masing utamakan keamanan .
Sedangkan sambutan Kapolres Madiun Kota AKBP Susatyo Purnomo Condro, SH, SIK, M.Si mengatakan mari kita laksanakan suroan agung ini kegiatan operasi aman suro 2016, Semua akses kegiatan yang dilaksanakan masyarakat adalah tanggung jawab panitia kami sebagai tni dan polri membantu keamanan rekan rekan yang melaksanakan halalbihalal. Kita melaksanakan kegiatan ini merupakan tanggung jawab kita bersama dari rangkaian kegiatan yang akan dilaksanakan adalah tanggung jawabnya, bagaimana konteks pengamanan yang akan dilaksanakan panitia oleh PSHW-TM itu sendiri.md-7Kita melaksanakan pengamanan masyarakat untuk menjaga kamtibmas dalam suroan ini, bagaimana kita harus bisa mengamankan orang lain  disamping diri sendiri dan tidak ada mengganggu aktifitas masyarakat. Masalah jumlah personil yang akan mengikuti suroan saya tidak akan membatasi silakan sesuai proposal yang telah dan akan diajukan tetapi harus pertanggung jawabkan, Ketua ranting masing-masing silakan koordinasi dengan polsek keramil untuk pelaksanaannya, tutur Kapolres Madiun Kota.
Dalam kesempatan ini Dandim 0803/Madiun Letkol Inf Rachman, S.Sos juga mengatakan Sebenar semua sudah di jelaskan kapolres Madiun Kota, Korlap PSHW-TM sudah gamblang, Polri dalam hal ini Kapolres adalah membantu pengamanan yang berani mengambil resiko yang berat apapun risikonya, Kami akan siap membantu akan dipertanggung jawabkan.md-3Yang namanya konfoi dengan banyaknya masa perlu kita waspadai, mari kita bersama sama melaksanakan aturan yang telah ada dan kita sepakati bersama, halalbihalal merupakan kangen kangenan tetapi kita tidak boleh liar dalam mensukseskan halalbihalal PSHW-TM, Adakan komunikasi dan koordinasi yang cepat dalam pelaksanaan kegiatan dilapangan. Jangan sampai ada yang menpropokasi kegiatan yang sedang kita hadapi dan selamat kepada saudara saya yang akan melaksanakan halalbihalal, tegas Dandim.(timMC0803/prspen081/red)
Bagikan

Baca Juga