oleh

Hari Bhakti Imigrasi ke-76, Kementerian Imipas Hadirkan Bantuan untuk Masyarakat Terdampak Bencana Sumatera

Karutan Pangkalan Brandan Tampak Menghadiri kegiatan bakti sosial dalam rangka peringatan Hari Bakti Imigrasi ke-76.

Pangkalan Brandan – Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan Republik Indonesia melalui Direktorat Jenderal Imigrasi melaksanakan kegiatan bakti sosial dalam rangka peringatan Hari Bakti Imigrasi ke-76. Kegiatan tersebut digelar di Stadion Nurcahaya, Kecamatan Tanjung Pura, Kabupaten Langkat, pada Rabu (28/01/2026), dengan sasaran utama masyarakat yang terdampak bencana banjir beberapa waktu lalu, yang difokuskan di kabupaten Langkat.

Antusiasme masyarakat

Kegiatan bakti sosial ini merupakan bagian dari komitmen Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan dalam menghadirkan peran nyata di tengah masyarakat, khususnya dalam membantu pemulihan kondisi sosial dan ekonomi warga pascabencana. Bantuan yang disalurkan berupa paket sembako yang diharapkan dapat memenuhi kebutuhan dasar masyarakat.

Acara tersebut dihadiri langsung oleh Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan RI, Agus Andrianto, didampingi Bupati Langkat Syah Afandin. Turut hadir unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), Wakil Ketua Komisi XIII DPR RI, Pelaksana Tugas Direktur Jenderal Imigrasi, Direktur Jenderal Pemasyarakatan, Kepala Kantor Wilayah Ditjen Pemasyarakatan Sumatera Utara, Kepala Kantor Wilayah Ditjen Imigrasi Sumatera Utara, serta para Kepala Unit Pelaksana Teknis Imigrasi dan Pemasyarakatan di wilayah sekitar, termasuk Kepala Rutan Pangkalan Brandan, Akmalun Ikhsan beserta jajaran.

Dalam sambutannya, Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan RI, Agus Andrianto, menegaskan bahwa peringatan Hari Bhakti Imigrasi tidak boleh dimaknai semata sebagai kegiatan seremonial. Menurutnya, momentum Hari Bhakti Imigrasi ke-76 harus dijadikan sarana untuk memperkuat kehadiran negara di tengah masyarakat melalui pelayanan yang nyata serta kepedulian sosial yang berkelanjutan.

Antusiasme masyarakat terlihat jelas selama kegiatan berlangsung. Bantuan yang diberikan diharapkan mampu meringankan beban kebutuhan sehari-hari warga serta memberikan dorongan semangat dalam menghadapi masa pemulihan pascabencana. Kegiatan diakhiri dengan penyerahan bantuan secara simbolis oleh Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan bersama para pejabat yang hadir.*

(Kontributor : Novian)

Bagikan