oleh

Komsos Babins Tenggilis Sarana Edukasi Masyarakat Cegah Covid -19 dan Kemanunggalan TNI – Rakyat

Surabaya – Babinsa Koramil Tenggilis mejoyo Serma Siswomo melaksanakan komunikasi sosial (Komsos) dengan masyarakat kelurahan tenggilis mejoyo kecamatan tenggilis mejoyo (30/09/2020)malam

Kegiatan Komsos itu merupakan tugas rutin seorang Babinsa untuk mengetahui perkembangan wilayah binaan. Selain itu juga sebagai sarana pembinaan teritorial kepada masyarakat.

Serma Siswono menyampaikan kegiatan komsos itu untuk membangun kedekatan dengan masyarakat guna mewujudkan kemanunggalan TNI dan rakyat untuk kepentingan pertahanan.

“Selain itu kegiatan komsos untuk mengedukasi masyarakat untuk patuh protokol kesehatan saat normal baru’,tukasnya.

“Masyarakat harus selalu melaksanakan protokol kesehatan di masa pandemi Covid-19. Caranya, selalu rajin mencuci tangan usai melakukan kegiatan, jaga jarak dalam melakukan komunikasi dengan orang lain, tambahnya.(pendim0831|red)

Bagikan

Baca Juga