Sorong – Panglima Komando Armada III (Koarmada III), Laksamana Muda TNI Hersan, S.H., M.Si., memimpin langsung upacara serah terima jabatan strategis di lingkungan Koarmada III. Acara yang berlangsung khidmat di Markas Komando Armada III, Katapop, Kabupaten Sorong, ini melibatkan sejumlah jabatan kunci, seperti Komandan Gugus Tempur Laut (Guspurla) III, Komandan Lantamal X , dan Komandan Lantamal XIV. Senin (6/1/25)
Dalam serah terima jabatan tersebut, Laksamana Pertama TNI Wawan Trisatya Atmaja, S.E., M.A.P. menyerahkan jabatan Komandan Guspurla III kepada Kolonel Laut (P) Lewis Nagot Nainggolan, MMDS., P.S.C.(J). Jabatan Komandan Lantamal X Jayapura diserahterimakan dari Brigjen TNI (Mar) Ludi Prastyono, M.Tr. Opsla. kepada Brigjen TNI (Mar) Freddy Jhon Hamonongon Pardosi, S.E., S.H., M.M., sedangkan jabatan Komandan Lantamal XIV Sorong diserahterimakan dari Laksamana Pertama TNI Deny Prasetyo kepada Laksamana Pertama TNI Joni Sudianto, CHRMP.
Acara tersebut turut dihadiri oleh Danrem 181/PVT Brigjend TNI Totok Sutriono, S.Sos.,M.M. , Kas Koarmada III Laksma TNI Singgih Sugiarto, S.T.,M.Si.,Dan Pasmar 3 Brigjen (Mar) Andi Rahmat, serta para tamu undangan lainnya.
Dalam sambutannya, Pangkoarmada III memberikan penghormatan tinggi kepada pejabat lama atas kontribusi mereka.
“Atas nama pribadi dan seluruh jajaran Koarmada III, saya menyampaikan terima kasih kepada Laksamana Pertama TNI Wawan Trisatya Atmaja, Brigjen TNI (Mar) Ludi Prastyono, dan Laksamana Pertama TNI Deny Prasetyo atas dedikasi, loyalitas, serta pengabdian yang luar biasa dalam mendukung tugas dan kinerja organisasi,” ujar Panglima.
Kepada pejabat baru, Panglima menyampaikan selamat atas amanah yang diemban. “Menjabat sebagai Komandan Guspurla III, Komandan Lantamal X, dan Komandan Lantamal XIV merupakan kehormatan sekaligus tanggung jawab besar. Saya yakin, dengan pengalaman dan profesionalisme yang saudara miliki, saudara dapat membawa perubahan positif bagi organisasi ini,” tegasnya.
Di hari yang sama, Pangkoarmada III juga memimpin serah terima dan pengukuhan jabatan di Pasifik Room, Mako Armada III. Tiga jabatan strategis diserahterimakan, dan satu jabatan dikukuhkan.
Inspektur Koarmada III: dari Laksamana Pertama TNI Azil Sadagori Achmad, S.A.P. kepada Kolonel Laut (T) Al Sunaryo, S.T., M.Tr. Opsla., CRMP., Kapoksahli Koarmada III: dari Laksamana Pertama TNI Ridwan Prawira, S.T., M.Han. kepada Kolonel Laut (E) Heriyanto, S.T., M.M., Kadispotmar Koarmada III: dari Kolonel Laut (P) Murdianto Adji Nugroho kepada Letkol Laut (P) Slamet Ariyadi, S.E., M.Tr. Opsla., Kadiskes Koarmada III: dikukuhkan kepada Letkol Laut (K) dr. Indra Widjayanto, M.Kes., Sp.B.
Dalam pidatonya, Panglima menekankan pentingnya menjaga kedaulatan maritim dan sinergi antar satuan. Guspurla III bertanggung jawab sebagai Komando Pelaksana Operasi untuk melaksanakan operasi tempur laut dan amfibi, sementara Lantamal bertugas memberikan dukungan logistik dan operasional kepada unsur-unsur TNI AL.
Sebagai penutup, Panglima menyampaikan lima poin penting: Tingkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa., Pahami dan hayati tugas pokok sesuai tanggung jawab jabatan, Antisipasi dinamika lingkungan strategis untuk mendukung pelaksanaan tugas, Tingkatkan profesionalisme dan etika prajurit, Pelihara sinergi antar prajurit TNI, Polri, dan masyarakat.
Upacara ini mencerminkan komitmen Koarmada III dalam memastikan regenerasi kepemimpinan berjalan dengan baik, demi mendukung peran strategis TNI Angkatan Laut dalam menjaga kedaulatan dan keamanan wilayah maritim nasional.
(Dispenkoarmada III|Ajik)