oleh

Pergantian ATM BRI Secara Kolektif di Brigif Raider 9 Kostrad

Jember – Setelah selesai melaksanakan Upacara Peringatan Hari Pahlawan yang jatuh pada setiap 10 Nopember, Prajurit BrigifRaider 9 Kostrad kedatangan tamu dari Bank BRI Cabang Jember, (10/11/2018).

Maksud dari kedatangannya adalah untuk monsosialisasikan kepada seluruh prajurit dan Persit bahwa pihak Bank BRI dalam waktu ini akan melakukan pergantian ATM dari yang lama ke baru yang sudah dilengkapi dengan Cip.

Kepala Cabang BRI Jember yang di wakili oleh Ibu Runki Diah Astuti mengatakan bahwa beberapa bulan ini pihak BRI telah mengumumkan kepada seluruh nasabah bahwa akan melakukan pembaharuan yaitu pergantian kartu debit ke teknologi Cip dan mengganti pin ATM secara berkala guna menghindari terkena skimming.

“Saya mengucapkan banyak terima kasih kepada Danbrigif Raider 9 Kostrad Kolonel Inf Robby Suryadi S,Sos. dan prajurit beserta ibu-ibu Persit BrigifRaider 9 Kostrad yang telah mengijinkan dan menyambut hangat kedatangan kami sehingga dapat terselenggaranya kegiatan ini dengan lancar, dan kegiatan ini baru pertama kali kami laksanakan ke instansi militer dan selanjutnya akan kami lanjutkan ke instansi militer lainnya khusunya Jember”, tambahnya.(penkostrad|red)

Bagikan

Baca Juga