oleh

Pertandingan Bola Voli Persahabatan Antara Yonif Para Raider 501 Kostrad Dengan Taruna API Madiun

PB|Madiun – Lapangan Voli Yonif Para Raider 501/BY tampak ramai dengan hadirnya rombongan Taruna Akademi Perkeretaapian Indonesia (API) Madiun bersama tim Bola Volinya. Didik selaku pembimbing, sengaja berkunjung ke Yonif Para Raider 501/BY bersama para Taruna Taruni API dan tim Bola Voli dari API dengan tujuan separing test mental dalam rangka persiapan pertandingan di STPN Jogyakarta tanggal 10 Mei 2018 nanti.

Mayor Inf. Muhamad Laode Idrus, Wadan Yonif Para Raider 501/BY selaku yang tertua saat itu menyambut kedatangan rombongan, saat sambutan dengan kesan yang penuh kekeluargaan Laode mengatakan, Batalyon Infanteri Para Raider 501/BY terbuka untuk kegiatan seperti ini karena ini adalah suatu yang positif dan masyarakat semakin dekat dengan TNI.

“Dengan kegiatan seperti ini akan tercipta hubungan yang harmonis dan kami merasa bangga bisa membantu mempersiapkan tim Bola Voli API untuk pertandingan di STPN Jogyakarta nanti, kita berlatih bersama tidak usah ragu dan sungkan semoga separing test dengan tim Bola Voli Yonif Para Raider 501/BY semangat dan mental bertanding tim Bola Voli API menjadi lebih tinggi,” kata Mayor Laode.(Penkostrad|red)

Bagikan

Baca Juga