oleh

Rutan Pangkalan Brandan Hadiri Pembukaan Lomba Shalawat Remaja se-Kecamatan Babalan

Rutan Pangkalan Brandan turut hadir memenuhi undangan resmi pembukaan lomba Shalawatan Tingkat Remaja 2025.

Pangkalan Brandan — Gema shalawat mengalun di Kecamatan Babalan saat pembukaan Lomba Shalawat Tingkat Remaja 2025 digelar oleh Majelis Ulama Indonesia Kecamatan Babalan melalui Komisi Pembinaan Seni dan Budaya Islam. Kegiatan ini menjadi ruang bagi generasi muda untuk menumbuhkan kecintaan kepada Rasulullah SAW sekaligus memperkuat syiar Islam di wilayah tersebut.

Rutan Pangkalan Brandan turut hadir memenuhi undangan resmi panitia serta memberikan dukungan terhadap pelaksanaan acara. Kehadiran jajaran rutan menjadi bagian dari upaya mempererat hubungan dengan masyarakat dan mendukung kegiatan keagamaan yang melibatkan para remaja.

Pembukaan acara dimulai dengan sambutan Ketua Umum MUI Babalan, yang menekankan pentingnya pembinaan seni islami sebagai sarana memperkokoh karakter generasi muda. Selanjutnya, Camat Babalan memberikan pengarahan sekaligus meresmikan dimulainya lomba pada Kamis, 20 November 2025.

Dengan dukungan berbagai pihak, lomba shalawat ini diharapkan menjadi agenda tahunan yang dapat melahirkan bakat-bakat muda dalam seni religi serta memperkuat nilai-nilai keislaman di tengah masyarakat kecamatan babalan.

(Kontributor : Novian)

Bagikan