Kegembiraan terpancar dari wajah mereka saat bermain mobil-mobilan kayu di jalan rabat beton pada bagian yang sudah jadi. Salah satu diantaranya adalah Sidik (13) pelajar SDN 1 Pasegeran Kecamatan Pandanarum. Tak mau kalah, Serka Sujatnoto, anggota Satgas TMMD ikut bermain ditengah-tengah mereka. Bisa dibilang masa kecil kurang bahagia atau berusaha mendekatkan diri dengan para anak yang dalam waktu dekat akan merayakan Hari Anak Nasional yang jatuh pada 23 Juli 2018.
Tahun ini Hari Anak mengambil tema “GENIUS” (Gesit, Simpati, Berani, Unggul, Sehat), sesuai dengan harapan Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Yohana Yembise, agar anak Indonesia dapat menjadi anak yang sehat, berbahagia dan aman.
“Anak juga dapat berolah raga, beraktivitas di luar ruangan. Belajar sportivitas sehingga dapat terhindar dari pengaruh lingkungan yang negatif,” ucap Menteri Yohana.
Inilah yang rupanya menginspirasi Serka Sujatnoto, untuk mengabadikan moment kebersamaan bersama Anak-anak Pasegeran tersebut, dan akan dikirim kepada buah hatinya di rumah sebagai ucapan hari anak lewat potret dan sedikit tulisan.
Sementara dikatakan Dikatakan Sujatnoto, “Saya sangat maklum, sebab mereka sudah lama menginginkan jalan dicor atau diaspal. Jika saya jadi mereka ya sama,” ungkapnya.
Sidik dan teman-temannya, mengaku sudah tidak sabar lagi ingin segera mencicipi mulusnya jalan selebar 3 meter dan sepanjang 1,1 meter, walaupun saat ini masih dalam tahab pelanjutan pengecoran dengan progres 75 %. (pendim0704|red|noven)