oleh

Satgas Pamtas Yonarhanud 2 Kostrad Kobarkan Semangat Gotong Royong Perbaiki Jalan Desa

TTU – Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat Yonarhanud 2 Kostrad Pos Nilulat bersama warga masyarakat melaksanakan gotong royong memperbaiki jalan dengan pengecoran di Desa Nilulat, Kecamatan Bikomi Nilulat, Kabupaten TTU, Selasa (30/12/2025).

‎Kegiatan gotong royong ini menyasar perbaikan akses jalan desa yang sebelumnya rusak dan sulit dilalui, terutama saat musim penghujan. Kehadiran para prajurit di tengah masyarakat tidak hanya mempercepat proses pembangunan infrastruktur, tetapi juga membangkitkan kembali budaya luhur gotong royong.

‎Danpos Nilulat, Serka Rismala menyampaikan, “Keterlibatan Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat Yonarhanud 2 Kostrad dalam kegiatan ini merupakan wujud kepedulian terhadap kesejahteraan warga di wilayah perbatasan. Tugas kami bukan hanya menjaga kedaulatan garis batas negara, tetapi juga memastikan kehadiran kami dapat memberikan dampak positif bagi kehidupan sosial masyarakat.”

‎Pengecoran jalan ini diharapkan dapat memperlancar arus transportasi barang dan jasa di desa, serta mempererat hubungan emosional antara masyarakat perbatasan dengan Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat Yonarhanud 2 Kostrad sebagai garda terdepan bangsa. (yonarhanud2)

Bagikan