oleh

Satgas TMMD Ke-97 bersama masyarakat Ngabetan gotong royong bangun Desa

gotong-royong-membangun-desa-2 PB | Gresik Seperti tidak ada perbedaan Hari libur atau hari biasa itu terlihat yang dilakukan oleh masyarakat Desa Ngabetan Kecamatan Cerme yang sangat semangat dan antusias secara bergotong royong mereka membantu TNI yang tergabung Satgas TMMD Ke-97 Kodim 0817/Gresik dalam membantu  menyelesaikan sasaran TMMD yang belum selesai (10/10).gotong-royong-membangun-desa-3Budaya gotong-royong sudah hampir hilang di jaman sekarang ini tetapi budaya tersebut tidak berlaku dengan masyarakat Desa Ngabetan. Ratusan warga masyarakat mendatangi sasaran TMMD untuk membantu Satgas dalam menyelesaikan pembangunan sarana dan prasarana Desa seperti pembangunan Gapura, saluran Irigasi, pendalaman waduk serta pembuatan MCK dan tempat wudlu di desanya, mereka membaur menjadi satu gotong-royong bersama-sama Satgas TNI.gotong-royong-membangun-desa-4“Sejak dari awal kami siap mendukung kegiatan TMMD ini, sarana dan prasarana ini merupakan identitas kebanggan desa kami,warga Ngabetan siap membantu TNI membangun Desa sampai selesai” Hal tersebut diungkapkan oleh Bpk. Sanadi selaku Kepala Desa Ngabetan.gotong-royong-membangun-desa-1Ditemui ditempat yang sama Dandim 0817/Gresik Letkol Arm. Hendro Setyadi mengatakan bahwa Program TMMD Ke-97 merupakan program Pemerintah dalam membantu percepatan pembangunan di pelosok Desa di tiap Kabupaten, diharapkan dapat memberi manfaat bagi warga Desa Ngabetan.”Alhamdulillah dukungan masyarakat setempat sangat membantu berjalannya Program TMMD ini, tanpa dukungan masyarakat Desa setempat, Program TMMD ini tidak akan berjalan dengan maksimal”pungkasnya.(Penrem084/TI/red)

Bagikan

Baca Juga