oleh

Seminar Kebangsaan Dalam Rangka Peringati HUT TNI Ke-71 Tahun 2016

  m3PB | Madiun – Rangkaian kegiatan dalam rangka memperingati HUT TNI Ke-71 Tahun 2016, diantaranya diselenggarakan seminar Kebangsaan bertempat di Gedung Korpri Pemkab Madiun. Hadir dalam seminar Forpimda Kab. Madiun, anggota TNI/Polri, Ormas, Orginasasi Wanita, Pemuda, Mahasiswa dan Pelaja Selasa (4/10/16)
 
Seminar Kebangsaan denganl tema “Gerakan Memperkokoh Wawasan Kebangsaan Bagi Anggota TNI/Polri, Ormas, Orginasasi Wanita, Pemuda, Mahasiswa dan Pelajar”. Kakesbangpoldagri Madiun Drs. Agus Budi Wahyono, M.Si dalam sambutannya mengharap kepada para peserta seminar gerakan memperkokoh wawasan kebangsaan semoga dengan dilaksanakan seminar ini dapat memperkokoh wawasan kebangsaan kita guna meningkatkan rasa kecintaan kita kepada NKRI yang pada akhir-akhir ini dirasa sudah mulai luntur di kalangan generasi muda kita akibat pengaruh budaya dari asing dan cara hidup yang tidak sesuai dengan norma-norma Pancasila, tandasnya.m2
Kemudian dilanjutkan Kasi Ter Korem 081/DSJ Letkol Inf Oto Sudiatna, yang mengharapkan kepada para peserta generasi muda untuk lebih meningkatkan wawasan kebangsaan dan rasa nasionalisme kita terhadap NKRI yang semakin terkikis oleh pengaruh budaya luar.
 
Wakil Bupati Madiun Drs. Iswanto, M.Si mengatakan bahwa kegiatan memperkokoh wawasan kebangsaan bagi anggota TNI/POLRI, Ormas, Orgas Wanita, Pemuda, Mahasiswa dan Pelajar sangat perlu ditingkatkan sebagai wadah memperkokoh persatuan dan kesatuan NKRI untuk mewujudkan masyarakat Madiun yang adil dan sejahtera.m1
Seminar Kebangsaan kali ini dihadiri oleh sejumlah 200 peserta yang terdiri dari personel unsur TNI/Polri, Ormas, Orginasasi Wanita, Pemuda, Mahasiswa dan Pelajar, diselenggarakan seminar bertujuan untuk memperkokoh wawasan kebangsaan dan rasa nasionalisme bagi seluruh komponen bangsa. (team mc 0803/red/prspen081/red)
Bagikan

Baca Juga