oleh

SMAN 1 Tenggarang Bondowoso Menjadi Saksi Bisu Sosialisasi Olimpiade Pertanian Indonesia Dari IPB

Bondowoso – Fakultas Pertanian (Faperta) IPB University menggelar kegiatan sosialisasi Olimpiade Pertanian Indonesia (OPI) di SMAN 1 Tenggarang Bondowoso.
Jumat,(26/07/2024).
Acara sosialisasi ini dihadiri oleh siswa-siswi sembilan sekolah SMA dan MAN Bondowoso.

Olimpiade Pertanian Indonesia merupakan ajang kompetisi bergengsi yang diselenggarakan oleh Faperta IPB University melalui berbagai macam cabang lomba, antara lain lomba cepat tepat, lomba gagasan tertulis, lomba photo contest, dan lomba videografi pertanian. Kompetisi ini dirancang untuk menggali dan mengembangkan potensi serta kreativitas siswa dalam bidang pertanian.

Annisa Anwar l, SP.MSi
menuturkan, “Olimpiade Pertanian Indonesia adalah wadah bagi generasi muda untuk menunjukkan bakat dan kreativitas mereka di bidang pertanian. Melalui kompetisi ini, kami berharap dapat menemukan talenta-talenta baru yang siap mengembangkan pertanian Indonesia di masa depan. Kami sangat berharap partisipasi aktif dari siswa-siswi semua,”

“Hadiah utama dari lomba ini sangat menarik, yaitu Golden Ticket Free Pass yang memberikan kesempatan kepada pemenang untuk masuk ke Faperta IPB University tanpa harus melalui tes seleksi pada tahun 2025. Hal ini diharapkan dapat memotivasi para siswa untuk berpartisipasi aktif dan menunjukkan kemampuan terbaik mereka.

Kegiatan ini juga diadakan sesi tanya jawab para pelajar dengan motivator. Dalam sosialisasi tersebut, Dr.Akhmad selaku ketua departemen IPB memberikan informasi lengkap mengenai program studi dan keunggulan Faperta IPB University.

Kegiatan ini juga berkolaborasi dengan Ikatan Keluarga Alumni Fakultas Pertanian (IKA Faperta) IPB University. Kolaborasi ini bertujuan untuk memberikan wawasan tambahan dari para alumni Faperta IPB University yang telah sukses di berbagai bidang pertanian, sehingga dapat memberikan inspirasi dan motivasi bagi para siswa.
Faperta IPB University berharap kegiatan ini dapat mencetak generasi muda yang berkompeten dan siap bersaing di tingkat nasional maupun internasional. Hadir pula selaku ketua panitia acara canvasing fakultas pertanian dan olimpiade pertanian indonesia di bondowoso Ferdy Surya Saputra, SP

Galuh pelajar dari SMA Negeri 2 Bondowoso, mengatakan “Kami sangat mengapresiasi kegiatan sosialisasi ini, menambah wawasan bagi kami untuk dunia pertanian dan kelak bila lulus nanti akan melanjutkan pendidikannya di IPB”, tutupnya.

(Bagus)

Bagikan

Baca Juga