oleh

Suapi Anak Balita Sebagai penyembuh Rasa Rindu Keluarga

Batang – Tak terasa kegiatan Tentara Membangun Desa (TMMD ) Reguler ke-103 Kodim  0736 Batang ,Tinggal sepekan lagi personel yang tergabung dalam Satgas TMMD merasa rindu dengan keluarga dirumah terutama anak-anak mereka yang butuh pembinaan dan bimbingan pelindung seorang Bapak,apalagi anak lagi berumur 2 tahun, masih lucu sekali dan ngageni.  Untuk menghilangkan rasa kangen dan rindu, para personel Satgas melepas rindu dengan mengajak bermain anak-anak warga tempat mereka tinggal selama melaksanakan kegiatan TMMD.

Seperti yang dilakukan Kopda Rahmad Susanto di Desa Durenombo, Kecamatan Subah,Kabupaten Batang pagi tadi sebelum memulai kegiatan fisik. Ia mengajak anak balita di ajak bermain dan menggendongnya,menyuapi makanan anaknya  Ibu Sari Yunita (26) yang baru bermur 3 tahun ( Moh Afis Fadhilah)

Menurutnya, kerja fisik mulai pagi hingga sore hari menguras tenaga sehingga di waktu istirahat terkadang digunakan untuk bercanda dengan warga ataupun melakukan telepon ke rumah.  “Malam hari kadang kami silaturrahmi kerumah-rumah warga sehingga hubungan diantara Satgas dengan warga terjalin dengan baik,” tuturnya.

Sementara  Suami Ibu Sari Yunita mengucapkan terimaksih, “semenjak ada satgas TMMD Kampung ini menjadi Ramai dan aman ” Ungkapnya.(kodim batang|red|noven)

Bagikan

Baca Juga