oleh

Yonif Raider 514 Divif 2 Kostrad Peringati Maulid Nabi Muhammad Saw 1442 H/2020 M di Tengah Pandemi Covid-19

Bondowoso – Yonif Raider 514 Divif 2 Kostrad melaksanakan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1442 H/2020 M di Masjid Nurul Yaqin Yonif Raider 514 Divif 2 Kostrad dengan mengambil tema Melalui peringatan Maulid Nabi Muhammad Saw 1442 H kita tingkatkan kepedulian kepada sesama ditengah pandemi Covid-19. Kegiatan ini diikuti oleh keluarga besar Yonif Raider 514 Divif 2 Kostrad dengan tetap melaksanakan protokol kesehatan. Bondowoso, Selasa (3/11/2020).

Kegiatan Maulid Nabi Muhammad SAW dihadiri Kyai Majelis Aminullah Taufikkurahman selaku pengasuh Panti Asuhan di Pakem yang pada acara tersebut memberikan siraman rohani kepada keluarga besar Yonif Raider 514 Divif 2 Kostrad.

Danyonif Raider 514 Divif 2 Kostrad Mayor Inf Sumardi, S.E., M.Si., menekankan bahwa tahun ini peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW dilaksanakan dengan sederhana di tengah situasi pandemi Covid-19, tanpa mengurangi makna peringatan Maulid Nabi Muhammad Saw dalam rangka memupuk serta meningkatkan keimanan dan ketaqwaan pada diri prajurit dan keluarga.

“Mari kita tingkatkan kepedulian sosial di tengah pandemi Covid-19 ini semoga Tuhan YME memberikan kekuatan kepada kita semua dalam menghadapinya, lanjutkan tugas dengan tetap melaksanakan protokol kesehatan dan tetap semangat,” Ujar Danyon. (Penkostrad|red)

Bagikan

Baca Juga