Surabaya – Koramil 0831/03 Gubeng melaksanakan apel gabungan tiga pilar, dalam rangka kesiapan pengamanan malam tahun baru 2021, yang helat di halaman Kantor Kecamatan Gubeng, kamis (31/12/2020)
Setelah kegiatan apel gabungan itu, kegiatan dilanjutkan dengan patroli pembatasan jam malam kepada pemilik usaha atau lapak yang masih beroperasi.
Danramil Gubeng Mayor Arh Suwanto menyampaikan kepada media, kegiatan itu merupakan mensukseskan peraturan pemerintah dan gelaran pergantian tahun ditengah pandemi kali ini.
“Segala aktivitas apapun yang berpotensi mengundang kerumunan masyarakat tetap menjadi atensi khusus petugas gabungan. Karena jika dibiarkan tanpa adanya tindakan akan berpotensi menjadi penyebaran Covid-19”, paparnya.
“Koramil Gubeng bersama unsur tiga pilar kecamatan Gubeng, pada pengamanan tahun baru ini akan terus menyisir wilayah untuk memantau ketaatan warga dalam penerapan protokol kesehatan (prokes)”,tandasnya. (Sugeng|red)