oleh

Satgas FHQSU Gelar Life Guard Training di Lebanon

Lebanon – Komandan Satgas Force Headquarters Support Unit (FHQSU) UNIFIL Kolonel Arh Antonius Andre Wira, K.S.AP., M.Si., bersama “Walfare branch of UNIFIL” membuka latihan Life Guard Training bagi anggota Force Protection di kolam renang HQ UNIFIL Naqura, Lebanon, Rabu (20/4/2022).

Menurut Komandan FHQSU UNIFIL, Life Guard Training kali ini diberikan kepada personel yang dipersiapkan untuk menduduki jabatan sebagai Life Guard atau tim penyelamat di kolam renang dan perairan pantai.

Kegiatan latihan tersebut lanjutnya, diikuti oleh delapan peserta pilihan yang terdiri dari Satuan Indo Force Protection Company (FPC) dan Srilangka Force Protection Unit (FPU) yang telah lulus seleksi kesehatan jasmani dan kemampuan renang.

“Latihan ini merupakan upaya untuk membekali personel Force Protection agar memiliki kemampuan sebagai penyelamat dan pertolongan selama di dalam air serta memberikan bantuan pernafasan,” jelasnya.

Life Guard Training ini tambahnya, dilatih oleh pelatih khusus yang bersertifikat Internasional dan di selenggarakan dalam rangka menyambut pembukaan kolam renang HQ UNIFIL pada pertengahan bulan Mei 2022 mendatang.

(Puspen TNI|Rohman)

Bagikan

Baca Juga